Mbak Puan Heran, Kok Staf Masinton dari Nasdem
jpnn.com - JAKARTA - Politikus senior PDI Perjuangan Puan Maharani enggan mengomentari kasus yang menimpa kader partainya, Masinton Pasaribu. Ini karena ia telah nonaktif di partainya sejak menjadi menteri.
"Saya enggak ngikuti proses Pak Masinton. Kalau saya baca dari media dia sudah klarifikasi hal tersebut bahkan tenaga ahlinya sudah membuat pernyataan kronologis kejadiannya," ujar Menko PMK tersebut di kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa (2/2).
Puan mengatakan, fraksi dan partai yang akan menyelesaikan kasus Masinton tersebut.
Putri ketua umum PDI Perjuangan itu hanya mempertanyakan staf ahli Masinton yang justru berasal dari Partai Nasdem bukan dari partainya. Menurutnya, selama ini staf ahli seharusnya berasal dari partai yang sama.
"Setahu saya, staf khusus, tenaga ahli, asisten atau apa pun yang berkaitan dengan fraksi itu harusnya ber KTA fraksi tersebut, jadi enggak ada dari fraksi lain," singkat Puan. (flo/jpnn)
JAKARTA - Politikus senior PDI Perjuangan Puan Maharani enggan mengomentari kasus yang menimpa kader partainya, Masinton Pasaribu. Ini karena ia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Libur Natal, ASDP Catat 206 Ribu Penumpang Tinggalkan Jawa Menuju Bali
- Banyaknya Kementerian Jangan Sampai Membuat Pelayanan Buruk
- Kenang 20 Tahun Tsunami Aceh, Mentrans Iftitah: Momen Penting dalam Bangun Indonesia
- Geger Mahasiswi Tewas Seusai Jatuh dari Lantai 2 Gedung di UPI Bandung
- Diduga tak Bisa Berenang, Dedi Irawan Tewas Tenggelam
- Hasil Survei Lemkapi: Kepuasan Terhadap Kinerja Polri 82,1 Persen