Mbak Puan: Kisah Hidup Bapak LaNyalla Menunjukkan Semangat Pantang Menyerah

LaNyalla mengucapkan terima kasih atas kehadiran Puan di acara peluncuran bukunya. Menurut Ketua Dewan Kehormatan Kadin Jawa Timur itu, kedatangan Puan menjadikan acara peluncuran bukunya semakin spesial.
“Terima kasih Ibu Puan sudah menyempatkan hadir ke acara peluncuran buku saya. Sebuah kehormatan Ketua DPR RI berkenan hadir di tengah kesibukannya,” ucap Senator asal Jawa Timur itu.
Selain Puan, acara peluncuran buku juga dihadiri sejumlah tokoh. Di antaranya adalah Ketum Perindo Hary Tanoe, mantan Ketua DPD RI Irman Gusman, dan Wakil Ketua MA Andi Samsan Nganro.
Sejumlah Anggota DPD RI juga menghadiri acara peluncuran buku LaNyalla. Di antaranya adalah Nono Sampono, Sultan B Najamudin, Fachrul Razi, Sylviana Murni, Yorrys Raweyai, dan Sekjen DPD RI Rahman Hadi. (*/jpnn)
Puan Maharani menghadiri peluncuran buku 'AA LaNyalla Mahmud Mattalitti: Jalan Hidupnya Ditempa Bagai Keris.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- Jamin Keselamatan Kerja Buruh, Senator Filep: Percepat Revisi UU SJSN & Ratifikasi Konvensi ILO 102/1952
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- KPK Menggeledah Rumah La Nyalla, Hardjuno: Penegakan Hukum Jangan Jadi Alat Politik
- Laporan Reses, DPD RI Beberkan Isu Prioritas dan Krusial di Daerah
- Bertemu Wali Kota Kupang, Senator Abraham Paul Liyanto Jajaki Konsep Sister City