Mbak Puan Lolos dari Reshuffle, Kata Hasto karena Pengalaman

Mbak Puan Lolos dari Reshuffle, Kata Hasto karena Pengalaman
Mbak Puan Lolos dari Reshuffle, Kata Hasto karena Pengalaman

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani menjadi satu-satunya Menko yang lolos dari reshuffle. Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyebut  hal itu dikarenakan kinerja menteri-menteri bidang kesejahteraan sangat baik.

"Kalau mengacu sesuai dengan jajak pendapat tingkat kepuasan masyarak‎at, kinerja menteri-menteri bidang kesejahteraan itu sangat baik," ucap Hasto di rumah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Teuku Umar, Menteng, Jakarta, Rabu (12/8).

‎Kinerja yang sangat baik dari menteri-menteri di bawah komando Puan, kata Hasto, terbukti dengan adanya program Kartu Indonesia Sehat dan Kartu Indonesia Pintar. "Itu menunjukan tingkat kepuasan yang cukup besar," tegasnya.

Mbak Puan Lolos dari Reshuffle, Kata Hasto karena Pengalaman

Presiden Joko Widodo (tengah) bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Wakil Presiden Jusuf Kalla (paling kanan), serta Menko Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani.

Selain itu Hasto mengatakan, lolosnya Puan dari reshuffle tidak lepas dari pengalaman yang dimiliki putri Megawati itu. Puan tidak hanya memegang posisi strategis di partai, tapi juga pernah memimpin Fraksi PDIP DPR.

"Sehingga, dengan pengalaman luas itu akan membantu Puan Maharani dalam mengoordinasikan seluruh kementerian dan mengorganisir seluruh kementerian yang di bawah koordinasi beliau," tandas Hasto.(gil/jpnn)‎

 

JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani menjadi satu-satunya Menko yang lolos dari reshuffle. Sekretaris


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News