Mbak Rerie: Kolaborasi Masyarakat dan Pemerintah Harus Ditingkatkan, Ini Tujuannya

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat mengajak masyarakat selalu meningkatkan kewaspadaan dalam menghadapi ancaman dampak krisis global.
Dia menyarankan krisis itu harus didukung dengan penuh semangat agar bangsa Indonesia mampu mengatasi krisis ini dengan baik.
Hal itu diungkapkan Lestari Moerdijat menanggapi pidato Presiden Joko Widodo pada Sidang Tahunan MPR, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (16/8).
"Pemerintah sejauh ini mampu menghadapi dampak krisis global dengan baik, sehingga saat ini termasuk negara yang memiliki fundamental ekonomi yang relatif kuat," kata Lestari.
Dia menambahkan sejumlah pencapaian Indonesia mampu mengendalikan pandemi Covid-19, antara lain lewat pemberian 432 juta dosis vaksin Covid-19, pengendalian inflasi 4,9% relatif rendah bila dibandingkan dengan inflasi regional negara-negara ASEAN berkisar 7%.
Wanita yang akrab disapa Rerie itu berpendapat penguatan peran dan masyarakat dalam menghadapi beragam dampak krisis global sangat diperlukan, melihat kompleksnya masalah yang dihadapi.
Keyakinan Presiden terhadap kemampuan bangsa ini dalam mengelola pandemi Covid-19 di tanah air, tambah Rerie, harus mampu menjadi modal dasar bangsa dalam mengelola berbagai agenda besar nasional lainnya.
Selain itu, Anggota Majelis Tinggi Partai NasDem itu juga berpesan agar sejumlah potensi yang dimiliki bangsa ini, seperti sumber daya alam, bonus demografi, dan tingkat kepercayaan dunia Internasional.
Pencapaian lainnya, tambah Rerie, seperti penghargaan International Rice Research Institute (IRRI) kepada Pemerintah Indonesia.
Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat mengajak masyarakat selalu meningkatkan kewaspadaan dalam menghadapi ancaman dampak krisis global.
- Waka MPR Hidayat Nur Wahid: Netanyahu Lebih Pantas Ditangkap ICC Dibandingkan Duterte
- Waka MPR: Seni Ukir Jepara Bangkit di Tangan Generasi Muda
- Neng Eem Puji Keputusan Presiden Prabowo yang Umumkan Ojol dapat THR
- Jaga Warisan Intelektual Bangsa, Ibas Siap Kawal Regulasi dan Insentif Penulis
- Wakil Ketua MPR Tegaskan Pentingnya Regenerasi demi Keberlangsungan Seni Ukir Jepara
- Audiensi dengan Penulis Perempuan, Ibas Sampaikan Menulis Bisa Membentuk Peradaban