Mbak Rerie: Masalah PPDB Harus Menjadi Perhatian Serius
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat atau Mbak Rerie menyoroti persoalan yang terjadi dalam penerimaan peserta didik baru (PPDB) di Indonesia.
Mbak Rerie menyebut sejumlah permasalahan PPDB di beberapa daerah, di antaranya, keterbatasan daya tampung sekolah, ketidaksesuaian data peserta, hingga dugaan manipulasi data.
Terkait hal itu, Lestari mengatakan sejumlah daerah harus menerapkan sistem PPDB dengan mekanisme yang transparan dan langkah pengawasan yang tegas.
"Sistem penerimaan peserta didik baru seharusnya dari tahun ke tahun menjadi makin baik, melalui upaya evaluasi terhadap pelaksanaan pada tahun-tahun sebelumnya," kata Mbak Rerie dalam keterangan resmi diterima di Jakarta, Kamis (13/7).
Politikus Partai NasDem itu mengingatkan bahwa terjadinya sejumlah masalah terkait proses PPDB itu harus menjadi perhatian serius semua pihak.
“Jangan sampai kejadian serupa terus berulang setiap menjelang tahun ajaran baru," ungkapnya.
Menurutnya, para pemangku kebijakan di setiap daerah dan tingkat pusat perlu melakukan persiapan secara menyeluruh agar proses PPDB berjalan dengan baik.
Dia menambahkan dibutuhkan transparansi dan pengawasan yang efektif dalam penerapan sistem PPDB.
Mbak Rerie menyoroti sejumlah permasalahan PPDB di beberapa daerah. Masalah PPDB harus menjadi perhatian semua pihak.
- Eddy Soeparno Tegaskan Komitmen Prabowo Wujudkan Ketahanan Energi
- Biofuel jadi Salah Satu Kunci dalam Dukung Transisi Energi Indonesia
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Ungkap Kebijakan PPDB, Tetap Sistem Zonasi?
- Gibran Bercerita tentang Suratnya yang Tidak Direspons Menteri
- Simak Pendapat 3 Cawagub Jakarta soal Sistem Zonasi PPDB
- Kejagung Tangkap Hakim Ronald Tannur, Eddy Soerparno Berkomentar Begini, Tegas