Mbak Titiek: Rating Golkar Era Novanto Turun, Turun, Turun
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Pakar DPP Partai Golkar Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto menyatakan, harus ada upaya nyata menyelamatkan kondisi partainya yang saat ini terus menurun.
Saat ditemui JPNN usai rapat paripurna DPR, Selasa (5/12), Titiek yang siap berkompetisi sebagai calon Ketua Umum Golkar, akan berkomunikasi lebih intens dengan pengurus DPD I dan DPD II terkait hal ini.
"Masyarakat melihat Golkar ini dengan prihatin. Harus segera diambil tindakan, harus ada perubahan-perubahan di kepemimpinan Golkar," ucap Titiek.
Apalagi, katanya, selama dipimpin Setya Novanto, elektabilitas partai Golkar bukannya semakin baik, tapi terus mengalami penurunan.
"Yang kemarin ini dengan dipimpin oleh Pak Setya Novanto, ternyata rating Golkar bukan naik tapi malah tambah turun, turun, turun," tukas anak keempat Presiden Kedua RI Soeharto.
Dia menambahkan, ke depan Partai Golkar harus dipimpin oleh orang yang tepat. Jika tidak, maka dikhawatirkan kondisi partainya semakin terpuruk pada Pemilu 2019.
"Tentunya saya tidak menginginkan itu terjadi. Apa pun Golkar adalah partai besar dan aset bangsa," pungkas dia. (fat/jpnn)
Titiek Soeharto siap berkompetisi menjadi calon Ketua Umum Golkar.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Temui Jokowi di Solo, KKPG Dorong Gibran Jadi Kader Golkar
- Agus Widjajanto Sebut Ada Dorongan agar Mbak Tutut Kembali Bergabung ke Partai Golkar
- Golkar Terkejut dengan Putusan MK Soal Presidential Treshold, Tidak Seperti Biasa
- Musda Golkar Jatim 2025 jadi Momentum Anak Muda Memimpin
- Bahlil Membantah Omongan Hasto, Agak Sok Tahu
- Ingatkan PDIP Konsisten soal PPN, Misbakhun: Berpolitiklah secara Elegan