Mbak Yuliana Dihabisi di Kamar Hotel, Polisi: Pelaku Masih Diburu

jpnn.com, PALEMBANG - Polrestabes Palembang masih terus memburu pelaku pembunuhan Yuliana, 25, janda dua anak yang jasadnya ditemukan dalam kamar Hotel Rio City Palembang, Selasa (5/1/2021) pukul 23.00 WIB.
Kasat Reskrim Polrestabes Palembang Kompol Edi Rahmat Mulyana menegaskan jika pihaknya telah membentuk tim khusus.
“Hingga saat ini anggotanya di lapangan sedang melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap pelaku,” ujar Edi, Kamis (7/1/2021).
Edi mengaku untuk identitas pelaku masih dilidik dan anggota pun sudah melakukan pengejaran.
Selanjutnya dua orang saksi yang merupakan teman korban masih diperiksa dan diambil keterangan.
BACA JUGA: Pengakuan Tetangga Dua Terduga Teroris yang Ditembak Mati Densus 88, Oh Ternyata
“Saya hanya meminta doakan saja agar pelaku cepat terungkap. Untuk identitas pelaku masih dalam lidik, dan anggota sudah melakukan pengejaran,” jelas Kompol Edi Rahmad Mulyana. (dey/sumeks)
Polrestabes Palembang masih terus memburu pelaku pembunuhan Yuliana, 25, janda dua anak yang jasadnya ditemukan dalam kamar Hotel Rio City Palembang, Selasa (5/1/2021) pukul 23.00 WIB.
Redaktur & Reporter : Budi
- Herman Deru Dorong Percepatan Penyelesaian Pembangunan Tol Palembang-Betung
- Polda Sumsel Tangkap 2 Penimbun BBM Bersubsidi di Palembang
- Tongkang Batu Bara Tabrak Rumah Warga di Sungai Musi, Polisi Olah TKP
- Menganggur & Banyak Utang, Eks Karyawan Bank di Palembang Pilih Mencuri Mobil
- CASN Palembang Ancam Demo Bila Menpan-RB Tak Kaji Ulang Penundaan Pengangkatan CPNS-PPPK
- Siaga Banjir dan Longsor, BPBD Sumsel Siapkan 100 Personel