McLaren Akui Bukan Magnet Bagi Pembalap Top

jpnn.com - LONDON - Direktur Eksekutif McLaren, Ron Dennis sadar betul dengan posisi timnya saat ini. Hingga kini, McLaren terlihat kesulitan bersaing dengan Red Bull, Mercedes serta Ferrari di balapan Formula 1.
Hal itulah yang membuat Dennis mawas diri dengan peluang McLaren menggaet pembalap anyar musim baru nanti. Bagi Dennis, McLaren belum menjadi magnet bagi pembalap jempolan untuk bergabung.
“McLaren akan terus berusaha menggaet pembalap terbaik. Jika peluang itu ada, kami akan memaksimalkannya. Namun, kami tidak berada dalam posisi itu saat ini,” terang Dennis di laman Planet F1, Minggu (31/8).
Saat ini McLaren terus dikait-kaitkan dengan Sebastian Vettel dan Fernando Alonso. Nantinya, satu dari dua pembalap itu bakal diplot untuk menemani Kevin Magnussen. Sementara, Jenson Button hampir dipastikan bakal didepak akhir musim nanti.
“Seperti yang saya bilang, kami akan terus berusaha mendatangkan pembalap terbaik yang masih tersedia. Meskipun harus kami akui, kami senang dengan performa Button dan Magnussen,” tegas Dennis. (jos/jpnn)
LONDON - Direktur Eksekutif McLaren, Ron Dennis sadar betul dengan posisi timnya saat ini. Hingga kini, McLaren terlihat kesulitan bersaing
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia
- Gregoria Mariska Tunjung Absen di Sudirman Cup 2025, Digantikan Ester Nurumi