Mclaren P1™ GTR Edisi Khusus Pengingat Ayrton Senna

Mclaren P1™ GTR Edisi Khusus Pengingat Ayrton Senna
Ilustrasi McLaren P1 GTR edisi khusus. Foto: McLaren

jpnn.com - McLaren Special Operations (MSO) menampilkan racikan khusus Mclaren P1™ GTR untuk penghormatan kepada pembalap legendaris Ayrton Senna. Ini sebagai perayaan raih Juara Dunia di Formula 1 pada 30 tahun lalu.

Nomor mobil Ayrton Senna saat kali pertama meraih Juara Dunia menggunakan Mclaren MP4/4 yakni angka 12 juga tersemat di bagian moncong Mclaren P1 GTR.

Mclaren P1™ GTR disematkan dengan paket aerodinamika guna meningkatkan gaya tekan di trek. Kemudian grafis warna merah dan putih yang saat itu disponsori oleh Marlboro.

Ternyata, pengembangan model khusus tidak langsung datang dari McLaren tapi permintaan dari salah satu kolektor yang sangat mengidamkan Ayrton Senna. MSO secara khusus membantu mengembangkan Mclaren P1™ GTR.

Warna Mclaren Rocket Red dan Anniversary White menjadi kelir grafis khas Marboro, dihiasi pula Senna Brand Trademark pada bagian splitter depan dengan tulisan ‘Senna’ dan slogan ‘Driven to Perfection’.

Disebutkan, Mclaren P1™ GTR edisi khusus dibangun hingga 800 jam, sebagai bagian mendapat detail yang signifikan termasuk menghadirkan nomor 12 yang dipakai Senna saat meraih titel Juara Dunia pertama di F1.

“Modifikasi tanpa batas yang tersedia di McLaren Special Operation, dengan hanya dibatasi imajinasi klien yang kami dapat, tentu saja akan kami layani semampunya,” kata Managing Director Mclaren Special Operations Ansar Ali.

“Tentunya sangat luar biasa berkesempatan memberikan penghargaan kepada salah satu bagian sejarah kami, terutama dengan tahun ini menandai 30 tahun Ayrton Senna menjuarai balap Formula 1 bersama McLaren,” sambung dia. (mg8/jpnn)


McLaren Special Operations (MSO) menampilkan racikan khusus Mclaren P1™ GTR untuk penghormatan kepada pembalap legendaris Ayrton Senna.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News