Media Clash Diwarnai Perang Bintang Tim Raffi Ahmad vs Gading Marten-Sean Gelael

jpnn.com - Acara sportstainment bertajuk Media Clash digelar oleh Kuy Media Group dan RANS Entertainment.
Co Founder Kuy Media Group Sean Gelael menyebut Media Clash dihelat untuk menjadi ajang silaturahmi antarmedia di Indonesia.
"Media Clash merupakan ajang sportstainment dengan tujuan utama mempertemukan media-media di Indonesia dalam rangkaian pertandingan olahraga yang sportif."
"Tentunya (Media Clash, red) dilengkapi dengan hiburan untuk memanjakan penonton di setiap pertandingan," ucap Sean.
Pada Media Clash jilid pertama, akan menyajikan partai Kuy Media Group vs RANS Entertainment.
Ada sejumlah pertandingan olahraga yang dimainkan, yakni basket, dodgeball, serta permainan tradisional, benteng.
"Tidak hanya menyajikan olahraga mainstream, seperti basket, kami juga menghadirkan keseruan permainan waktu kita kecil, yakni benteng," ucap Gading selaku Co Founder Kuy Media Group.
"Selain untuk nostalgia, kami ingin permainan ini kembali diangkat gar enggak lekang oleh zaman," tambah ayah satu orang anak itu.
Media Clash diwarnai perang bintang tim Raffi Ahmad vs Gading Marten-Sean Gelael.
- 3 Berita Artis Terheboh: Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan, Nunung Panik
- Wendi Cagur Dilarikan ke Rumah Sakit, Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih
- Ulang Tahun Ke-38, Raffi Ahmad Pengin ke Mesir untuk Lakukan Ini
- Pertamax Turbo Sponsori Sean Gelael di Ajang FIA WEC 2025
- Lagi-Lagi Tenis Internasional, Bentuk Dukungan Pertamina untuk Olahraga