Media Sosial Sumber Rujukan Utama di Australia
Orang-orang muda beralih ke media sosial lebih sering daripada media lainnya untuk mengetahui berita, membuat pengiklan perlu mencari cara baru untuk menjangkau audiens, demikian kesimpulan sebuah penelitian terbaru di Australia.
Data menunjukan media sosial tengah menuju posisi sebagai sumber referensi berita utama bagi kebanyakan warga Australia. Platform baru ini sekarang mengalahkan metode iklan tradisional sebagai bentuk baru paling efektif dalam mempromosikan bisnis atau layanan.
Berdasarkan survey yang dilakukan oleh sebuah firma layanan profesional, Deloitte, hampir separuh responden dalam survey mereka menempatkan "tinjauan dari orang di lingkaran media sosial mereka' di urutan teratas dari 3 besar hal yang paling mempengaruhi keputusan membeli mereka.
"Iklan TV selalu menempati urutan kedua, dibelakang promosi dari mulut ke mulut, dan tahun ini kita melihat posisi itu telah berubah dan saya kira perubahan yang telah terjadi ini cukup menarik," kata penulis survey dari Deloitte, Nicola Alcorn.
Survey konsumen media The Deloitte, dirilis Monday (15/8), didasarkan pada pendapat lebih dari 2000 warga Australia berusia 14 hingga 69 tahun.
Survey tahun ini menyoroti pengaruh luar biasa dari media sosial dan mendapati ada sebanyak 84 persen warga Australia yang menggunakan jejaring media sosial.
Hampir sepertiganya memeriksa akun media sosial mereka sebanyak 4 sampai 5 kali dalam sehari dan pengiklan menyasar para pengguna media sosial tersebut, demikian kesimpulan survey ini.
Fusion Strategy, sebuah perusahaan media yang meneliti industri media dan periklanan, mengeluarkan peringatan kepada yang disebut generasi "milenium", yang beralih ke media sosial terlebih dahulu untuk mendapatkan informasi tentang hal-hal seperti ulasan hotel.
Orang-orang muda beralih ke media sosial lebih sering daripada media lainnya untuk mengetahui berita, membuat pengiklan perlu mencari cara baru untuk
- Universitas Australia Akan Jadi yang Pertama Gunakan AI di Asia Pasifik
- Dunia Hari Ini: Pesawat Azerbaijan Airlines yang Jatuh Kemungkinan Ditembak Rusia
- Rencana Indonesia Bangun Pembangkit Tenaga Nuklir Dikhawatirkan Memicu Bencana
- Dunia Hari Ini: Dua Negara Bagian di Australia Berlakukan Larangan Menyalakan Api
- Dunia Hari Ini: Harvey Moeis Divonis Enam Setengah Tahun Penjara
- Australia Membutuhkan Pekerja Lepasan yang Cukup Banyak Menjelang Akhir Tahun