Media Vietnam Heran Indonesia Raih Gelar Tim Fair Play, Kok Bisa?
jpnn.com, JAKARTA - Media Vietnam Zingnews merasa tidak rela saat timnas Indonesia dinobatkan sebagai tim Fair Play.
Maklum Zingnews menilai bahwa anak asuhan Shin Tae Yong sepanjang mengikuti Piala AFF 2020 mengoleksi 13 kartu kuning serta 143 kali pelanggaran.
"Mereka menerima tim Fair Play sangat membingungkan. Melihat statistik kartu, jumlah pelanggaran dan gaya bermain," tulis Zingnews.
Panitia penyelenggara memberikan gelar tim Fair Play kepada Indonesia sudah sesuai dengan prosedur.
Berdasarkan kriteria untuk tim Fair Play, timnas Indonesia dianggap layak mendapatkan gelar ini seusai menerima kekalahan, bermain dengan aturan sepak bola, menghormati lawan, wasit ofisial dan penonton.
Gelar tim Fair Play sejatinya menjadi hiburan untuk Indonesia seusai hanya mampu menjadi runner-up Piala AFF 2020.
Indonesia harus puas menjadi runner-up seusai pada partai final kalah dengan agregat skor 2-6 atas Thailand.
Dengan hasil ini, Indonesia harus puas menjadi runner-up keenam kalinya seusai dalam partai puncak sebelumnya di edisi 2000, 2002, 2004, 2010, dan 2016 juga gagal.(zingnews/mcr16/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Media Vietnam Zingnews merasa tidak rela saat timnas Indonesia dinobatkan sebagai tim Fair Play dalam ajang perebuatan piala AFF 2020.
Redaktur : Friederich
Reporter : Muhammad Naufal
- Ueda Absen karena Cedera, Shin Tae Yong: Ini Bisa Menjadi Keuntungan Bagi Kita
- Arab Saudi Umumkan Pemain untuk Menghadapi Timnas Indonesia, Racikan Pelatih Anyar
- Soal Cedera Mees Hilgers, Shin Tae Yong Bilang Begini
- Wasit Timnas Indonesia vs Jepang Pernah Bertugas di Liga 1
- Kata Shin Tae Yong Soal Asnawi hingga Malik Risaldi tak Dipanggil Masuk Timnas Indonesia
- Apa Target Shin Tae Yong dengan Timnas U-22 Indonesia di Piala AFF 2024?