Medistra Hospital Resmikan Oncology Center, Terobosan Baru Dalam Pelayanan Kanker di Indonesia

Medistra Hospital Resmikan Oncology Center, Terobosan Baru Dalam Pelayanan Kanker di Indonesia
Tampak dr. Evy Lembong, Sp. Ak, Dr. Adhitya Wardhana, MARS, Prof. Dr. dr. Cleopas Martin Rumende, SpPD-KP, Prof. DR. Dr. Aru W. Sudoyo, Sp. PD, KHOM, FACP, FINASIM, Dr. Nadia Ayu Mulansari, Sp. PD, KHOM, Dr. Ardhi Rahman Arhani, Sp. PD, KHOM, Prof. Dr. Abdul Muthalib, Sp. PD, KHOM, ?Ibu Monica S. Lembong di momen peresmian Oncology Center Medistra Hospital pada Kamis (27/2/2025). Foto: Medistra Hospital

jpnn.com, JAKARTA - Kanker telah lama dikenal sebagai penyakit yang tidak menular, namun memiliki risiko kematian yang cukup tinggi.

Mengutip data dari Global Cancer Observatory (Globocan), pada tahun 2022, Indonesia mengalami lebih dari 408.661 kasus kanker baru dengan 242.099 kematian, terutama disebabkan oleh kanker payudara, leher rahim, paru-paru, dan kolorektal?.

Tanpa adanya intervensi, jumlah kasus kanker di Indonesia diperkirakan akan meningkat sebesar 63 persen antara tahun 2025 hingga 2040?.

Upaya meningkatkan pelayanan bagi pasien kanker menjadi perhatian banyak pihak. Dengan penanganan yang tepat, diharapkan dapat mengurangi insiden kanker dan meningkatkan angka kesintasan pasien kanker di Indonesia.

Perlu adanya sinergi semua stakeholders terkait agar proses penanganan kanker di Indonesia kian maju dan memberikan hasil terbaik bagi pasien.

Tingginya kebutuhan akan fasilitas penanganan kanker yang baik mendorong Rumah Sakit Medistra meluncurkan Oncology Center Medistra Hospital, pusat layanan kesehatan terbaru yang didedikasikan untuk perawatan kanker dengan teknologi mutakhir dan tenaga medis terbaik.

Peresmian yang berlangsung di Jakarta pada Kamis (27/2) dihadiri oleh sejumlah pakar medis serta pasien penyintas kanker.

Oncology Center Medistra Hospital hadir sebagai bagian dari komitmen menghadirkan layanan kesehatan berkualitas dengan fasilitas unggulan.

Rumah Sakit Medistra meluncurkan Oncology Center Medistra Hospital, pusat layanan kesehatan terbaru untuk perawatan kanker berteknologi mutakhir.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News