Mega Bakal Bertemu Prabowo Sebelum Pelantikan

"Salam itu adalah bentuk penghormatan, salam itu adalah doa kebahagiaan kepada orang yang dituju. Saling mendoakan, saling pengharapan di antara sesama pemimpin bangsa adalah sesuatu yang baik yang harus menjadi tradisi dalam bersilaturahmi," katanya.
Muzani mengatakan hal itu ketika dikonfirmasi apakah ada sinyal PDI Perjuangan (PDIP) akan bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran.
"Ya, sebagai sesama pemimpin bangsa saya kira saling memberi salam, saling menyampaikan salam adalah tradisi yang baik," katanya.
Sebelumnya, Muzani pada 12 Mei lalu mengatakan rencana pertemuan presiden terpilih sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri hanya persoalan waktu.
“Hubungan kami dan PDIP berjalan baik. Pertemuan antara Pak Prabowo dengan (Ketua Umum) PDIP, sekali lagi itu soal waktu karena keduanya adalah sahabat dan kawan lama,” kata Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. (Antara/jpnn)
Ahmad Muzani menyebut Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri bakal bertemu presiden terpilih hasil Pemilu 2024 Prabowo Subianto sebelum pelantikan.
Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?
- Tarif Tarifan
- Kunker ke Kalteng, Menhut Ungkap Pesan Prabowo Terkait Revitalisasi Usaha Kehutanan
- Menang Gugatan atas PDIP, Tia Rahmania: Saya Bersyukur karena Terkait Nama Baik