Mega-JK Dikabarkan akan Bertemu

Mega-JK Dikabarkan akan Bertemu
Mega-JK Dikabarkan akan Bertemu
JAKARTA - Sikap tegas Ketua Umum DPP Golkar Jusuf Kalla yang bakal maju menjadi calon presiden, mendorong Golkar sebagai partner koalisi pada pilpres mendatang makin dilirik. Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarno Putri pun dikabarkan telah melayangkan undangan untuk bertemu JK.

Kabar pertemuan ini mencuat dalam konferensi pers JK di Istana Wapres, Jumat (6/3). Hanya saja, JK masih menolak untuk menjelaskan lebih detail. "Kalau ada, nanti diundang," ujar Jusuf Kalla singkat.

Hanya saja, informasi yang dihimpun dari orang dekat JK di Istana Wapres menyebutkan, bahwa JK memang sudah menerima undangan dari PDI-P untuk pertemuan tersebut. Konon, pertemuan itu dijadwalkan berlangsung Senin, 9 Maret, di Kantor DPP PDI-P.

Namun, JK sendiri dikabarkan belum memberikan jawaban pasti terkait undangan tersebut, karena belum tahu apakah pertemuan itu akan dihadiri Megawati.

JAKARTA - Sikap tegas Ketua Umum DPP Golkar Jusuf Kalla yang bakal maju menjadi calon presiden, mendorong Golkar sebagai partner koalisi pada pilpres

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News