Mega Nomer Satu, JK Nomer Tiga
Sabtu, 30 Mei 2009 – 11:16 WIB

Mega Nomer Satu, JK Nomer Tiga
JAKARTA - Tiga pasangan capres/cawapres telah melakukan undian nomor urut di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sabtu (30/5) pagi ini. Hasilnya, pasangan Megawati Soekarnoputri-Prabowo Subianto mendapat nomor urut 1, Susilo Bambang Yudhoyono-Boediono mendapat nomor urut 2 dan pasangan Jusuf Kalla-Wiranto mendapat nomor urut 3. Setelah ketiga pasangan ada di ruang pleno KPU dan saling bersalaman, proses pengundian dimulai sekitar pukul 9.25 dengan lagi Indonesia Raya. Ketiga pasangan mengambil nomor urut dalam sebuah kotak kaca. Ketiga nomor untuk pasangan capres terbungkus dalam sebuah kemasan bundar berdiameter 5 centi meter memanjang bermotif batik.
Dalam acara itu, pasangan SBy-Boediono adalah pasangan yang paling awal tiba di KPU. SBY-Boediono didampingi para tim sukses dan politisi dari partai pendukung hadir di KPU sekitar pukul 8.55. Berselang lima menit, pasangan JK-Wiranto. Pasangan yang terakhir tiba di KPU adalah Megawati-Prabowo.
Yang menarik, SBY adalah satu-satunya pasangan calon yang menggunakan mobil pribadi. Sedangkan pasangan JK-Wiranto dan Megawati-Prabowo dengan didampingi tim suksesnya datang ke KPU menggunakan bus.
Baca Juga:
JAKARTA - Tiga pasangan capres/cawapres telah melakukan undian nomor urut di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sabtu (30/5) pagi ini. Hasilnya, pasangan
BERITA TERKAIT
- Geram dengan KPK, Megawati: Siapa yang Memanggil Kamu Hasto?
- Setelah Sengketa Pilpres 2024, MK Bersiap Menyidangkan PHPU Pileg
- Apresiasi Putusan MK, AHY: Pimpinan Hadapi Tekanan dan Beban Luar Biasa
- MK Anggap Tidak Ada Keberpihakan Presiden terhadap Prabowo-Gibran
- KPU Bakal Umumkan Hasil Rekapitulasi Setelah Waktu Berbuka
- KPU Upayakan Rekapitulasi Nasional Rampung Sebelum 20 Maret