Megawati Kerap Ditemui Tokoh Dunia Bukti Kepemimpinan Indonesia Dipandang Global

jpnn.com, JAKARTA - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menilai Megawati Soekarnoputri membuktikan kepemimpinan yang diakui oleh dunia.
Hal itu disampaikan Hasto menanggapi Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri yang kerap menerima kunjungan sejumlah tokoh perempuan dunia akhir-akhir ini.
Hari ini, Megawati menerima kunjungan mantan Presiden Filipina Gloria Macapagal Arroyo. Pertemuan itu dilakukan di kediaman Megawati di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat.
“Ibu Megawati dalam beberapa waktu ini kerap menerima kunjungan tokoh perempuan dunia. Mulai dari Ibu Negara Korsel Kim Keon Hee dan hari ini mantan Presiden Filipina Gloria Macapagal Arroyo,” kata Hasto, Jumat (15/9).
Hasto menerangkan Megawati juga pernah ditemui oleh istri Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim, Wan Azizah.
Dosen di Universitas Pertahanan (Unhan) RI itu menyampaikan hal itu membuktikan kepemimpinan Megawati Soekarnoputri.
Menurutnya, gagasan dan ide Megawati mengenai pandangan politik maupun geopolitik artinya diterima berbagai kalangan.
Hasto menyampaikan kepemimpinan Indonesia memang harus berkelanjutan demi kemajuan negara yang disegani dunia.
Hari ini, Megawati menerima kunjungan mantan Presiden Filipina Gloria Macapagal Arroyo.
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah