Megawati Larang Suami Terima Telpon
Jumat, 20 Agustus 2010 – 03:03 WIB

Megawati Larang Suami Terima Telpon
JAKARTA - Ketua MPR Taufik Kiemas, untuk pertama kali tampil di hadapan publik setelah hampir dua bulan menderita sakit. Kiemas harus istrihat total sehingga absen ke beberapa acara penting, seperti HUT Kemerdekaan, pidato kenegaraan, hingga Hari Konstitusi yang digelar MPR.
Ketidakhadiran Kiemas mendampingi Presiden SBY di acara penting tersebut sempat memunculkan spekulasi politik. Kamis (19/8), suami mantan Presiden Megawati itu menggelar buka puasa bersama di kediamannya, Jalan Teuku Umar, Jakpus. Dia didampingi istrinya. Sejumlah petinggi negara, seperti Ketua DPR Marzuki Alie, Ketua DPD Irman Gusman, dan para wakil ketua MPR hadir di acara itu.
Saat menyampaikan kata sambutan, Kiemas menyingkat beberapa paragrap dari teks tertulis yang disiapkan stafnya. Meskipun tidak berterus terang soal kesehatannya, dia beberapa kali mengucapkan kalimat dengan artikulasi yang kurang fokus.
Menjelang lembar terakhir teks sambutannya, Kiemas tampak kebingungan mencari paragraf penutup. Untuk mencairkan suasana, Kiemas melontarkan guyon. "Maklum, saya sudah dua bulan tidak berhadapan dengan orang. Setiap tamu datang, Ibu (Megawati, Red) marah. Sampai nelponnya maling-maling. Kalau ketahuan, pasti dimarahin," kata Kiemas sambil melirik Megawati yang duduk di sebelahnya.
JAKARTA - Ketua MPR Taufik Kiemas, untuk pertama kali tampil di hadapan publik setelah hampir dua bulan menderita sakit. Kiemas harus istrihat total
BERITA TERKAIT
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi