Megawati Masih Berharap PDIP Tembus 20 Persen
jpnn.com - JAKARTA - Hitung cepat versi Jaringan Survei Indonesia (JSI) telah menempatkan PDI Perjuangan sebagai pemenang pemilu legislatif (pileg) yang digelar hari ini. JSI yang digandeng PDIP untuk melakukan hitung cepat secara mandiri, menempatkan partai pimpinan Megawati Soekarnoputri itu berada di urutan teratas dengan raihan 18,82 persen.
Megawati dalam jumpa pers di rumahnya di Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (9/4) petang mengklaim partainya unggul sekitar 4 juta suara dari pemenang kedua yang dipegang Golkar. Menurutnya, PDIP mampu leading di 15 provinsi, yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Banten, DIY, Bali, Sumatera Utara, Bengkulu, Bangka Belitung, Lampung, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara dan Maluku.
Hanya saja Megawati masih tetap berharap hasil akhir yang diraih PDIP bisa melampaui penghitungan versi quick count. “Saya berdoa sebetulnya lebih dari 20 persen,” kata Megawati yang didampingi Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDIP, Puan Maharani.
Karenanya, PDIP akan terus memantau rekapitulasi manual di KPU. “Saya harap masyarakat terus menjaga proses perhitungan ini sampai akhir di KPU,” kata
Meski demikian Presiden RI kelima itu tetap memuji kader-kadernya. Sebab, kemenangan itu merupakan buah dari kegigihan, kesabaran dan ketekunan kader-kadernya.
Sedangkan Puan menyebut rekapitulasi akhir di KPU nanti tak akan jauh dari versi quick count. Asalkan tidak ada manipulasi, kata Puan, hasil hitung cepat itu tak berbeda jauh dengan versi manual di KPU.
Meski demikian Puan tetap senang karena partainya menang. “Semoga PDIP diberi kesempatan di tahun menentukan ini karena ini adalah hasil kerja bersama,” pungkasnya.
Berdasarkan hitung cepat JSI, sudah masuk data 1502 dari 2000 tempat pemungutan suara. Angka itu sudah melewati 75,6 persen. Sementara tingkat partisipasi pemilih mencapai 71,5 persen.
JAKARTA - Hitung cepat versi Jaringan Survei Indonesia (JSI) telah menempatkan PDI Perjuangan sebagai pemenang pemilu legislatif (pileg) yang digelar
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa