Megawati Pilih Ahok, Prediksi Bang Ara Terbukti Cocok
jpnn.com - JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) telah memutuskan mengusung Basuki T Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur DKI Jakarta. Padahal, sebelumnya banyak kader partai berlambang kepala banteng bermoncong putih itu yang lantang menolak Ahok.
Namun, politikus muda PDIP, Maruarar Sirait meyakini keputusan ketua umumnya, Megawati Soekarnoputri mencalonkan Ahok pada pilkada DKI merupakan langkah tepat. Maruarar yang sudah jauh-jauh hari memerkirakan Megawati bakal memilih Ahok, meyakini keputusan itu akan diikuti seluruh kader PDIP.
"Saya sangat yakin pada akhirnya Bu Mega memilih Ahok di pilkada DKI Jakarta. Saya juga yakin mayoritas konstituen PDIP di Jakarta mendukung Ahok," ujarnya Maruarar di Jakarta, Rabu (21/9).
Ara -sapaan Maruarar- memang sudah lama memprediksikan Ahok menjadi pilihan utama PDIP untuk pilkada DKI. Bahkan sejak 2015, ketua umum Taruna Merah Putih itu sudah menyampaikan prediksinya tentang kans Ahok sebagai cagub DKI dari PDIP.
Belakangan Ara juga tetap konsisten menyuarakan dukungannya ke Ahok. Bahkan saat kader-kader senior PDIP vokal menentang Ahok, justru Maruarar semakin yakin Megawati tetap akan menjatuhkan pilihan ke mantan bupati Belitung Timur itu.
Keyakinan Ara didasari sejumlah isyarat yang ditunjukkan Megawati. Misalnya, Megawati saat berulang tahun ke-69 pada 23 Januari 2016 menyerahkan potongan pertama kue ultahnya ke Ahok.
Isyarat lainnya adalah ketika peluncuran buku Megawati dalam Catatan Wartawan: Menangis dan Tertawa Bersama Rakyat di gedung Arsip Nasional pada 23 Maret 2016. Saat itu, Ahok menjadi orang pertama yang menerima buku dari Megawati.
“Bahkan saat haul tiga tahun almarhum Pak Taufiq Kiemas, Ibu Mega juga ngobrol panjang dengan Ahok didampingi Presiden Jokowi,” ujar Ara.
JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) telah memutuskan mengusung Basuki T Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur DKI Jakarta.
- Politikus Senior PDIP Ini Nilai Megawati Nakhoda NKRI, Hasto Adalah Jangkarnya
- Megawati Sebut Mundur Lebih Terhormat daripada Dipecat, Sindir Jokowi?
- HUT ke-52 PDIP: Megawati Perintahkan Kader Bonding dengan Rakyat
- Pemerintah Pertimbangkan Melantik Dahulu Kepala Daerah Tak Bersengketa di MK
- Dituding Berperan Memenangkan Istri di Pilkada Serang, Mendes PDT Merespons
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia