Megawati: Pilpres 2014 Masih Jauh

Bimbang Antara Regenerasi atau Maju Sendiri

Megawati: Pilpres 2014 Masih Jauh
Megawati: Pilpres 2014 Masih Jauh
JAKARTA - Soal capres dari PDIP untuk maju pada Pilpres 2014, Megawati Soekarnoputri dan Taufik Kiemas memang masih belum sehati. Taufik berharap, istrinya yang pada 2014 berusia 68 tahun itu mengalah kepada figur lebih muda. Secara halus, yang ingin didorong Taufik adalah putri mereka, Puan Maharani.

Namun, Megawati, tampaknya, masih bimbang antara mendorong regenerasi atau membiarkan massa PDIP menggadangnya kembali pada pilpres mendatang. Apalagi sejumlah survei menyebut ketua umum PDIP itu memiliki peluang paling besar untuk menduduki kursi presiden setelah SBY terhalang batasan dua periode.

"Ah, masih jauh itu ya...," kata Megawati saat menerima kunjungan peserta grand final cerdas cermat UUD 1945 di kediamannya, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, kemarin (29/10). Meski singkat, jawaban tersebut cukup "mengena" bagi Taufik yang duduk di sebelah Megawati. Taufik yang juga ketua MPR itu tampak sedikit kikuk.

Cerdas cermat UUD 1945 adalah kegiatan rutin tahunan MPR. Kunjungan ke kediaman Taufik menjadi salah satu sesi kegiatan yang disiapkan bagi para peserta dari sejumlah SMA yang menjadi finalis. Tak jauh berbeda dengan tahun lalu, Megawati yang mendampingi Taufik sebagai tuan rumah lagi-lagi menjadi magnet yang menyedot perhatian besar.

JAKARTA - Soal capres dari PDIP untuk maju pada Pilpres 2014, Megawati Soekarnoputri dan Taufik Kiemas memang masih belum sehati. Taufik berharap,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News