Megawati: Tahu-tahu Pak Ridwan Kamil Sudah Pakai Baju Merah saja
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menyapa Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, yang datang ke acara pembukaan Sekolah Para Calon Kepala Daerah di Depok, Jawa Barat.
Ridwan tiba di lokasi acara ketika Mega masih menyampaikan pidato di depan puluhan calon kepala daerah dari partai berlambang banteng mocong putih, yang mengikuti sekolah partai.
"Tiap hari tanya Ahok (Basuki Tjahaja Purnama) saja, sekarang ada Pak Ridwan Kamil," kata Megawati, menyambut wali kota yang akrab disapa Kang Emil, Selasa (30/8).
Baca juga: Mau Tahu Alasan Kang Emil Berbaju Merah di Acara PDIP? Nih Jawabnya...
Mega melanjutkan bahwa ia berencana bertemu Kang Emil di Bandung, tapi belum pernah kesampaian. "Saya ajak ketemuan di Bandung, sekarang tahu-tahu (Ridwan Kamil) sudah pakai baju merah saja," tambah Megawati.
Sebelum kedatangan Kang Emil, Megawati sempat menyindir media yang setiap bertemu selalu menanyakan soal Ahok. Seolah-olah tidak ada persoalan lain yang lebih penting. (fat/jpnn)
JAKARTA - Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menyapa Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, yang datang ke acara pembukaan Sekolah Para
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sisa Honorer yang Harus Terserap PPPK 2024 Tahap 2 Masih Membeludak, Oh
- Siswa di Makassar Diberi Hadiah Jika Menghabiskan Makan Bergizi Gratis
- 4 Orang Tewas Dalam Insiden Kecelakaan Bus Pariwisata di Kota Batu
- Gus Ipul Pastikan Kebutuhan Dasar Warga Miskin Terpenuhi
- Kaltim Siap Jadi Garda Terdepan Kemajuan Bangsa Indonesia
- Pemkot Serang Perpanjang Pendaftaran PPPK Tahap Kedua