Megawati Terkejut Diminta Bersedia Jadi Ketum PDIP Lagi

Rencananya, permintaan agar Megawati bersedia menjadi Ketua Umum PDIP itu akan dijadikan keputusan resmi rakernas dan akan dibawa ke kongres partai yang rencananya digelar April 2015. Lantas apa respon Megawati ketika dimitna kesediaannya kembali menjadi Ketua Umum PDIP?
Sekretaris Panitia Pengarah Rakernas IV PDIP, Ahmad Basarah menuturkan, Megawati sempat diberi kesempatan menanggapi permintaan dari seluruh DPD itu. “Ibu Mega merasa surprised, terkejut karena (permintaan menjadi Ketua Umum PDIP, red) muncul tiba-tiba),” kata Basarah dalam konferensi pers di sela-sela Rakernas IV PDIP di Marina Convention Center, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (20/9).
Namun, kata Basarah melanjutkan, Megawati bisa memahami permintaan itu. Sebab, permintaan itu muncul dari akar rumput PDIP.
“Beliau sangat memahami. Usulan itu telah dilakukan berdasarkan pertimbangan yang matang, termasuk untuk mengawal pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla,” ujar Basarah.
Hanya saja, Megawati memang belum menyatakan kesediannya dalam rakernas itu. “Bu Mega akan menyatakan kesediaannya di Kongres IV PDIP tahun depan,” pungkas Basarah.(ara/jpnn)
SEMARANG - Sebanyak 33 Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan dalam rapat kerja nasional (rakernas) yang digelar di Semarang, Jawa Tengah secara
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Mahfud MD Sebut Kejaksaan Didukung Rakyat untuk Bersihkan Peradilan
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran