Megawati Titip Salam dan Berpesan Kepada Peserta Puncak Bulan Bung, Begini Katanya
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menitipkan salam kepada para peserta puncak peringatan Bulan Bung Karno (BBK), seperti Satgas Cakra Buana dan para penari Kecak.
Salam itu disampaikan oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dalam proses gladi bersih menyambut puncak Bulan Bung Karno (BBK) 2023 di Stadiun Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Jumat (23/6).
"Salam dari Ibu Megawati Soekarnoputri, beliau menyatakan perasaan bangganya atas pelaksanaan gladi resik ini,” kata Hasto, Jumat.
PDIP berencana melaksanakan puncak peringatan BBK di Stadion GBK, Jakarta, Sabtu (24/6) yang dihadiri ratusan ribu peserta.
Selain salam, kata Hasto, Megawati menitipkan pesan agar seluruh peserta puncak peringatan BBK bisa mengikuti semua rangkaian acara dengan semangat dan disiplin.
“Tampilkan diri Anda dengan penuh semangat, sanggup," kata dia yang dijawab teriakan peserta dengan ucapan sanggup.
Menurut Hasto, semangat perlu dijaga para peserta puncak peringatan BBK meskipun rangkaian acara berlangsung saat sinar matahari menyengat.
Dosen Universitas Pertahanan (Unhan) itu kemudian meminta secara khusus kepada anggota Satgas Cakra Buana yang ikut gladi bersih menyambut puncak peringatan BBK.
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menitipkan salam dan pesan kepada para peserta puncak peringatan Bulan Bung Karno (BBK). Seperti apa katanya?
- Ridwan Kamil Sindir Pramono di Panggung Debat, Bawa-bawa Anies dan PDIP
- Sebelum Ahok Jadi Elite Partai, PDIP Sudah Pertimbangkan Anies Jadi Cagub Jakarta
- Hasto Ajak Rakyat Merenung, Apakah Jokowi dan Keluarganya Harus Dibiarkan
- PDIP Ajak Masyarakat Pilih Pemimpin yang Bawa Jatim dan Surabaya Lebih Maju
- Sebelum Ahok Jadi Pengurus, PDIP Masukkan Anies ke dalam Bursa Cagub DKI
- Pilkada Kota Yogyakarta: Hasto-Wawan Berkomitmen Menciptakan Hunian Layak bagi Warga