Meiska Siapkan Kejutan untuk Festival 22 Semarang, Ini Bocorannya

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Meiska Adinda akan menjadi bintang tamu Festival 22 Semarang yang digelar Senin (7/11).
Menariknya, dia mengaku telah menyiapkan sebuah kejutan untuk penggemar.
"Aku akan nyanyi banyak lagu, membawakan lagu galau yang mewakili hati para korban yang ditinggal," ungkap Meiska, Senin (7/11).
Penyanyi yang bernaung di Sony Music Entertainment Indonesia itu lantas membeberkan soal karya terbarunya, Hilang Tanpa Bilang.
Dia menyebut Hilang Tanpa Bilang merupakan lagu yang ceritanya dirasakan oleh banyak orang.
Lagu tersebut berkisah tentang kedekatan sejoli yang berakhir karena si pria menghilang tanpa kabar.
"Tiba-tiba cowoknya menghilang begitu saja alias ghosting, padahal dia yang mendekat dahulu. Rasanya sakit banget ditinggal tanpa penjelasan kayak gitu," beber gadis kelahiran Denpasar, 20 Mei 2003 itu.
Meiska menyebut lagu Hilang Tanpa Bilang diproduksi dalam waktu cukup cepat.
Penyanyi Meiska Adinda akan menjadi bintang tamu Festival 22 Semarang yang digelar Senin (7/11).
- Pengalaman Buruk Saat Pacaran, Prinsa Mandagie Sampai Trauma
- Seru Banget, Raissa Ramadhani Buat Sesi Curhat Bersama Penggemar
- Aziz Hedra Hingga Jesenn Ungkap Keseruan Tampil dalam Showcase Jaz
- Jaz Bahagia Sekaligus Emosional di Showcase Perjalanan Pesan Cinta
- Awalnya Deg-degan, Rachel Cia Sukses Menghibur On The Floor
- Makin Serius Bermusik, Elsa Japasal Ungkap Sosok yang Menginspirasi