Mekanisme Seleksi Masuk PTN  Tahun 2023 Berubah, Cermati 6 Ketentuannya

Mekanisme Seleksi Masuk PTN  Tahun 2023 Berubah, Cermati 6 Ketentuannya
Penerimaan mahasiswa baru di PTN akan kembali dibuka. Foto Mesya/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Mekanisme seleksi masuk perguruan tinggi negeri (PTN) tahun 2023 berubah. Selain itu namanya juga berubah.

Apa saja perubahan mendasar dalam penerimaan mahasiswa baru PTN?

1. Nama penyelenggara berubah

Pelaksana tugas (Plt.) Dirjen Pendidikan Tinggi Riset dan Teknologi (Diktiristek) Nizam mengatakan sistem seleksi masuk perguruan tinggi negeri tahun 2023 diselenggarakan oleh Tim Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Perguruan Tinggi Negeri (PTN). 

Sebelumnya, penyelenggaranya adalah Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).

2. Tiga jalur seleksi 

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 48 Tahun 2022 tentang Penerimaan Mahasiswa Baru Program Diploma dan Program Sarjana pada Perguruan Tinggi Negeri, terdapat 3 jalur masuk. Pertama, jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).

Kedua, jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT). Ketiga, jalur Seleksi Mandiri. 

Mekanisme seleksi masuk PTN tahun 2023 mengalami perubahan. Apa saja perubahannya?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News