Melahap Sirkuit Sepang dengan Ducati MotoX2
Standing di Trek Lurus, Satu Tangan di Tikungan
Rabu, 22 Oktober 2008 – 11:28 WIB
Randy mengingatkan bahwa faktor keselamatan menjadi perhatian serius dalam program MotoX2 ini. Karena itu, peserta harus tunduk pada regulasi. Termasuk tentang ’’kewajiban’’ memegang besi di depan pembalap tadi. Sekecil saja kecerobohan bakal berakibat fatal. Selain harus terus berpegangan, penumpang juga harus mengikuti gerak pembalap. Ketika motor belok ke kanan, sang pembalap selalu memiringkan tubuhnya ke arah yang sama. Nah, penumpang di belakang pun harus mengikuti gerakan tersebut. Demikian juga bila motor berbelok ke arah sebaliknya. ’’Usahakan untuk selalu mengikuti ke mana gerak tubuh pembalap,’’ kata Randy.
Baca Juga:
Setelah satu persatu peserta dibriefing, saat yang dinantikan pun tiba. Dua motor Ducati dikeluarkan dari paddock. Kemudian Randy dan Vitto melakukan pemanasan. Suara tarikan gas meraung-raung memekikkan telinga. Sejurus kemudian, dua motor itu melesat di lintasan. Randy dan Vitto melahap tiga lap untuk pemanasan. Setelah itu, program MotoX2 pun dimulai.
Setiap sesi diikuti dua peserta, satu orang dibonceng Randy, seorang lainnya bersama Vitto. Begitu peserta naik ke boncengan, motor langsung digeber. Setiap sesi berlangsung dua lap. Untuk menyelesaikan satu sesi memakan waktu sekitar lima menit. Setelah enam sesi, dua pembalap pun beristirahat. ’’Kita mulai 20 menit lagi,’’ kata Victoria, petugas dari tim Ducati.
Ketika kedua pembalap beristirahat, teknisi Ducati memeriksa kembali motor mereka. Beberapa bagian di motor tersebut diperiksa ulang. Usai break, MotoX2 dimulai lagi. Pada sesi kedua inilah Jawa Pos turun ke lintasan dan dibonceng Randy.
Begitu pantat menempel di tempat duduk, Randy langsung menarik gas. Tubuh terasa tertarik ke belakang. Semakin lama, tarikan gas dan laju motor kian kencang. Pegangan di besi semakin erat.
Setelah itu, motor bersiap melintasi tikungan pertama ke arah kanan. Randy mengurangi tarikan gas. Hal itu membuat tubuh Jawa Pos tertarik ke depan. Randy menggerak-gerakkan punggungnya, isyarat bahwa Jawa Pos harus kembali ke posisi semula. Ketika belok ke kanan, tubuh Randy pun miring ke arah yang sama. Tingkat kemiringannya sekitar 50 derajat. Motor terasa nyaris menyentuh aspal.
Lepas dari tikungan, Randy kembali menggeber motornya. Beberapa kali dia menggerakkan badan, meminta Jawa Pos untuk mengikuti kemana arah tubuhnya dan menjaga jarak. Motor pun melaju lebih cepat. Di tikungan berikutnya, Randy hanya menggunakan satu tangan di kemudi. Tangan kirinya membetulkan posisi kaki Jawa Pos. Dia menekan kaki kiri Jawa Pos untuk selalu menempel di pantatnya.
NONTON langsung balapan MotoGP memang istimewa. Tapi, merasakan langsung kecepatan motornya jauh lebih istimewa. Wartawan Jawa Pos Candra Wahyudi
BERITA TERKAIT
- Mengintip Peluang Jonatan Christie dan Sabar/Reza Juara China Masters 2024
- Hasil Laga Manchester City Vs Tottenham Hotspur Bikin Gempar
- China Masters 2024: Head to Head Jonatan Christie vs Anders Antonsen, Jojo di Atas Angin
- Jadwal Final China Masters 2024: 2 Delegasi Merah Putih Berjuang, Kans Jojo Juara
- China Masters 2024: Jonatan Christie Berkali-kali Memukul Nomor 1 Dunia
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol