Melani Ajak Kader PD Kerja Keras Pulihkan Citra

Melani Ajak Kader PD Kerja Keras Pulihkan Citra
Melani Ajak Kader PD Kerja Keras Pulihkan Citra
JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat (PD) Melani Leimena Suharli menyatakan bahwa partai politik harus bekerja keras memulihkan citra. Pernyataan Melani itu sebagai respon atas hasil survei Lembaga Survei Nasional (LSN) yang menyatakan partai politik sebagai salah satu institusi demokrasi kurang dipercaya publik karena kader-kadernya di parlemen terseret kasus korupsi.

"Saya rasa kita harus bekerja keras supaya memulihkan citra partai. Mungkin selama ini pemberitaan partai oleh oknum yang terlibat korupsi yang akhirnya menyakiti rakyat," ujar Melani di DPR, Jakarta, Selasa (16/7).

Karena itu, kata Melani, kader partai harus bekerja keras demi memulihkan kepercayaan masyarakat. "Karena tanpa kita, tidak mungkin hidup berdemokrasi. Karena dengan partai itulah wakil rakyat bekerja," ucapnya.

Bagaimana dengan survei LSN yang menempatkan PD sebagai partai yang tak bersih? Melani mengaku sulit untuk menampik hal itu karena gencarnya pemberitaan tentang kader PD yang diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat (PD) Melani Leimena Suharli menyatakan bahwa partai politik harus bekerja keras memulihkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News