Melani Dorong Makin Banyak Perempuan jadi Wakil Rakyat
Dalam kesempatan itu, Wakil Ketua MPR Periode 2009-2014 ini menyebut Sosialisasi Empat Pilar dilakukan oleh MPR dalam periode kepemimpinannya. Metode yang dilakukan untuk memasyarakatkan Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika, dilakukan dengan berbagai cara seperti lomba cerdas cermat, diskusi, focus group discussion, training of trainer.
“Di jaman saya bahkan ada lomba menggambar Empat Pilar dengan peserta anak PAUD dan SD,” ungkapnya. Dalam melakukan sosialisasi, dikatakan MPR melakukan kerja sama dengan berbagai pihak.
Empat Pilar bagi Melani perlu diimplementasikan dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. “Kita harus bangga dengan Empat Pilar”, tuturnya.
Ia menyebut kebanggaan sebab saat Presiden Amerika Serika Barack Obama datang ke Indonesia, ia menyebut Indonesia sangat beruntung karena mempunyai Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika. “Orang luar saja memuji Pancasila,” tuturnya.
Empat Pilar penting diimplementasikan dalam keseharian menurut Melani Leimena Suharli apalagi menjelang Pemilu 2019. “Jangan gara-gara beda pilihan membuat kita pecah,” ucapnya. Kalau bangsa ini pecah, disebut itu akibat sikap tidak menghormati jasa para pahlawan.
Acara sosialisasi Empat Pilar ini dipandu oleh Kabiro Humas Setjen MPR Siti Fauziah. Siti Fauziah menyebut sosialisasi yang dilakukan oleh MPR juga melalui seni dan budaya masyarakat. Diakui kesenian dan kebudayaan yang ada di masyarakat ada yang punah.
Untuk itu MPR menggunakan seni dan budaya masyarakat selain untuk mensosialisasikan Empat Pilar juga sebagai langkah untuk merawat budaya bangsa. “Generasi muda jangan hanya senang K-Pop, kesenian daerah pun juga harus dicintai,” paparnya. (jpnn)
Anggota MPR Melani Leimena Suhardi berharap wakil rakyat dari kalangan perempuan semakin banyak.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Ibas: Di Tangan Gurulah Masa Depan Bangsa Akan Dibentuk
- Waka MPR Lakukan Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Donggala
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- MPR & ILUNI FHUI Gelar Justisia Half Marathon, Plt Sekjen Siti Fauziah Sampaikan Ini
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024
- Pesan Wakil Ketua MPR Edhie Baskoro Yudhoyono ke Generasi Muda, Ada 3 Poin Penting