Melanie Subono: Penjahat Lebih Banyak Berdasi Sekarang Ketimbang Bertato
jpnn.com, JAKARTA - Melanie Subono membalas komentar netizen yang mengapresiasi langkah nyatanya untuk membantu masyarakat di tengah pandemi corona.
Di mana Melanie bersama timnya mengalang donasi untuk memberikan sembako, masker dan hand sanitizer bagi mereka yang membutuhkan secara gratis.
Cucu BJ Habibie ini merubah pandangan netizen tersebut tentang orang yang bertato.
“Di luar segala stigma masyarakat tentang perempuan bertato yang keluar malam. Gue sangat apresiasi sama yang dilakukannya kau sudah bahas tentang sosial, proud of you,” tulis salah satu akun yang diunggah Melanie di Instagram Story miliknya, Jumat (3/4).
Dalam unggahan tersebut Melanie menyebut bahwa orang yang berpenampilan rapi tak menjadi jaminan dia orang baik, seolah menyindir para koruptor.
“Penjahat lebih banyak berdasi sekarang ketimbang bertato,” tulis Melanie dalam unggahannya tersebut.(chi/jpnn)
Dalam unggahan tersebut Melanie Subono menyebut bahwa orang yang berpenampilan rapi tak menjadi jaminan dia orang baik.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Adaro Donasikan Paket Seragam Sekolah Senilai Rp 2,4 Miliar untuk Anak Kurang Mampu
- Bersedia Mediasi Novi dan Agus, Denny Sumargo: Ikuti Aturan Saya
- Dukung Dunia Pendidikan, Swiss-Belhotel Pondok Indah Kucurkan Donasi lewat GNOTA
- Polemik Donasi Agus Korban Air Keras, Novi Tegaskan Uangnya Masih Utuh
- Gelar Charity Golf Tournament, Tugure Berhasil Kumpulkan Donasi Rp 142 Juta
- PT Atomy Indonesia Berdonasi Rp 100 Juta untuk Yayasan Mizan Amanah