Melbourne Tuan Rumah Celebration of Indonesia 2015
Salah satu gedung tertua dan bersejarah, Melbourne Town Hall akan menjadi tuan rumah pagelaran Celebration of Indonesia 2015, pertunjukkan musik, tari dan drama dari masyarakat Indonesia di Victoria (Australia) guna memperingati Hari Kemerdekaan ke-70 hari Sabtu (12/9/2015).
Ini adalah salah satu acara terbesar yang pernah diselenggarakan oleh masyarakat Indonesia di Australia, dengan penampil dalam acara yang akan berlangsung selama dua jam tersebut lebih dari 200 orang.
Mereka terdiri dari para mahasiswa, manula, anak-anak dengan latar belakang Indonesia maupun Australia dan pertunjukkan tersebut tidak dipungut bayaran.
Penari dan paduan suara sedang latihan dalam gladi kotor hari Selasa (8/9/2015) Foto: Windu Kuntoro
Menurut produser Celebration of Indonesia, Randy Enos Hallatu kepada wartawan ABC L. Sastra Wijaya, acara ini diselenggarakan atas inisiatif beberapa komunitas Indonesia yang berada di Melbourne.
"Guna merayakan kemerdekaan ke-70, kita berpikir untuk menyelenggarakan sesuatu yang besar. Akhirnya kita merancang acara ini, dimana pertunjukan akan berlangsung tanpa jeda selama dua jam yang akan melibatkan ratusan orang." kata Randy, musisi yang meniti karir di Melbourne.
Menurut Randy, dalam pertunjukkan ini dibuat rangkaian cerita untuk memberikan inspirasi kepada penonton bagaimana Indonesia harus mengisi kemerdekaan sekarang ini.
Salah satu gedung tertua dan bersejarah, Melbourne Town Hall akan menjadi tuan rumah pagelaran Celebration of Indonesia 2015, pertunjukkan musik,
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata