Melihat Hasil Tes PPPK 2021 Nonguru, Pimpinan Honorer K2 Ini Hanya Bisa Mengelus Dada

Melihat Hasil Tes PPPK 2021 Nonguru, Pimpinan Honorer K2 Ini Hanya Bisa Mengelus Dada
Ketua Korwil Forum Honorer K2 DKI Jakarta Nur Baitih ikut terpukul melihat hasil tes PPPK 2021 nonguru yang jauh dari harapan. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Korwil Forum Honorer K2 DKI Jakarta Nur Baitih hanya bisa mengelus dada setelah mendapat laporan anggotanya yang yang ikut tes PPPK 2021 nonguru.

"Miris sekali, teman-teman honorer K2 di DKI tidak ada yang lulus. Semuanya gagal menjadi PPPK," kata Nur kepada JPNN.com, Senin (18/10).

Nur yang sudah lulus PPPK guru tahap I sangat terbebani karena rekan-rekannya nonguru tidak ada satupun yang lulus.

Hal itu karena honorer K2 harus berkompetisi dengan pelamar umum. Mereka pun tidak mendapatkan afirmasi.

"Saya kasihan sekali, banyak dari honorer K2 di DKI yang nonguru ikut tes PPPK 2021. Namun, hasilnya jauh dari passing grade terutama untuk kompetensi teknis," tuturnya.

Seharusnya, kata dia, pemberian afirmasi jangan hanya menyasar guru honorer.

Sebab, tenaga honorer nonguru juga banyak, seperti, tenaga kesehatan dan tenaga teknis lainnya.

Untuk honorer K2 malah sudah masuk database Badan Kepegawaian Negara (BKN). Sangat tidak adil pemerintah hanya peduli pada guru.

Ketua Korwil Forum Honorer K2 DKI Jakarta Nur Baitih ikut terpukul melihat hasil tes PPPK 2021 nonguru yang jauh dari harapan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News