Melonjak, Bawang Putih Sentuh Rp 45 Ribu

Melonjak, Bawang Putih Sentuh Rp 45 Ribu
Melonjak, Bawang Putih Sentuh Rp 45 Ribu
JAKARTA - Harga bawang putih selama sepekan ini terus mengalami lonjakan. Bahkan dalam tiga hari terakhir kenaikannya sampai dua kali. Jika pekan lalu harganya masih Rp 22 ribu per kilogramnya, pekan berikutnya naiknya menjadi Rp 31 ribu. Posisinya berubah lagi pada Jumat (8/3) menjadi Rp 40 ribu dan hari ini (Minggu, 10/3) naik ke angka Rp 45 ribu.

Harga tersebut tak jauh beda dengan bawang merah yang sekarang harganya Rp 42 ribu per kilo untuk kualitas super. Salah satu pedagang di Pasar Pondok Labu mengatakan, bawang merah sudah duluan naik sejak sebulan terakhir. Bila biasanya dijual Rp 10 ribu per kilo, naik menjadi Rp 18 ribu. Kenaikannya terus terjadi hingga di pekan berjalan ini menjadi Rp 42 ribu.

"Bawang merah yang baik naik duluan sejak bulan lalu. Kalau bawang putih, baru dua pekan ini naik tapi kenaikannya besar sekali," ungkap Jangkung, pedagang rempah di Pasar Pondok Labu, Minggu (10/3).

Dia mengaku dengan tingginya kenaikan harga ini membuat mereka kesulitan untuk menjual ke pedagang pengecer. Alhasil mereka mengurangi pembelian di tingkat pemasok.

JAKARTA - Harga bawang putih selama sepekan ini terus mengalami lonjakan. Bahkan dalam tiga hari terakhir kenaikannya sampai dua kali. Jika pekan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News