Memandirikan Anak Yatim Piatu

jpnn.com - JAKARTA - Yayasan Global Ikhwan Indonesia mendirikan tempat bagi anak-anak yatim piatu. Pendirian ini untuk membantu pemerintah menyelesaikan masalah kesenjangan kesejahteraan sosial yang menimpa anak kurang mampu dan yatim piatu.
Ketua Yayasan Global Ikhwan Indonesia Ahmad Fauzan El Zaman mengatakan peresmian rumah untuk menampung anak kurang mampu ini tidak hanya sebatas untuk diberikan pendidikan tapi juga diajarkan untuk bisa mandiri.
"Di seluruh Indonesia kita sudah menampung 400 anak yatim piatu dan kurang mampu. Kami memberikan pendidikan sistem home school, berupa pembuatan donat, ternak dan kerajinan di sini," kata Ahmad pada peresmian Rumah Yayasan Global Ikhwan Indonesia di Hang Lekir Terusan, Jakarta Selatan, Kamis (13/2).
Selain itu, Ahmad menambahkan bahwa pihaknya juga fokus mendidik ahlak anak untuk lebih mengenal ALLAH SWT."Kita didik agar betul-betul kenal ALLAH. Dan menjadi anak yang produktif," tambahnya. (awa/jpnn)
JAKARTA - Yayasan Global Ikhwan Indonesia mendirikan tempat bagi anak-anak yatim piatu. Pendirian ini untuk membantu pemerintah menyelesaikan masalah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental