Memang Beda, Keresahan The Changcuters
jpnn.com, JAKARTA - Band rock, The Changcuters akhirnya menghadirkan karya terbaru yang berjudul Memang Beda.
Single tersebut merupakan bentuk terjemahan keresahan grup asal Bandung itu atas pudarnya makna dari sebuah perbedaan.
Tria selaku vokalis The Changcuters mengatakan, saat ini kebanyakan manusia modern cenderung memaksakan diri untuk menjadi sama antara satu, dengan lainnya.
Banyak yang melupakan realita dasar bahwa perbedaan ada dari lahir dan bisa bermuara pada kebahagiaan.
"Tentu saja (Memang Beda) berawal dari keresahan. Kami melihat, makin ke sini, banyak orang bingung dengan perbedaan. Ada yang jadi bermusuhan, blunder, atau bahkan memaksakan diri untuk menjadi sama, padahal pada hakikatnya semua manusia sudah sama. Persamaannya, semua memang berbeda-beda. Jadi, bawa gembira sajalah," kata Tria The Changcuters.
Dalam proses kreatif lagu Memang Beda, The Changcuters tetap menggunakan formula workshop.
Namun, band beranggotakan Tria (vokalis), Qibil (backing vocal dan gitar), Alda (gitar), Dipa (bass) dan Erick (drum) itu kini memiliki ruang dan waktu yang lebih banyak dalam berkreasi karena sekarang memiliki studio recording sendiri
"Prosesnya (Memang Beda) cukup singkat. Seperti biasa, dari dahulu kami menggunakan sistem workshop dalam penulisan lagu. Namun karena Sekarang sudah ada studio recording sendiri (Wowma Studios), jadi lebih memangkas waktu dalam hal teknis dan juga berkreasi lebih puas," jelas Tria The Changcuters.
Band rock, The Changcuters akhirnya menghadirkan karya terbaru yang berjudul Memang Beda.
- The Changcuters Beri Kejutan di Momen Perayaan 20 Tahun
- Karunia Semesta, The Changcuters Tampilkan Qibil Sebagai Vokalis
- Alhamdulillah, Kondisi Tria 'The Changcuters' Membaik dan Sudah Stabil
- Begini Kondisi Terkini Tria 'The Changcuters' Setelah Pingsan di Panggung
- 3 Berita Artis Terheboh: Andre Taulany Sulit Rujuk, Promotor Minta Maaf
- 3 Berita Artis Terheboh: Tria The Changcuters Ambruk, Indro Warkop Kaget