Membahayakan Nyawa Orang, 5 Pemuda Ditangkap Polisi di Jakbar, Lihat Barang Buktinya

jpnn.com, JAKARTA - Polisi mengamankam lima pemuda yang hendak tawuran di kawasan perumahan Puri Mansion, Cengkareng, Jakarta Barat, Minggu (23/1) pagi.
Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Barat Kompol Rahmad Sujatmiko mengatakan kejadian bermula saat Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Barat dan Polda Metro Jaya sedang berpatroli di kawasan Cengkareng.
Selanjutnya, polisi menemukan kelompok pemuda yang hendak tawuran. Petugas langsung membubarkan dan menangkap lima pemuda.
"Tim kemudian melakukan pembubaran untuk mencegah adanya korban jiwa," kata Rahmad dalam keterangan tertulis, Senin (24/1).
Polisi kemudian menggeledah kelima pemuda itu. Petugas menemukan barang bukti berupa beberapa senjata tajam.
"Berbagai senjata tajam diantaranya empat buah senjata tajam jenis celurit, satu buah samurai," ujar Rahmad.
Lima pemuda beserta barang bukti lalu dibawa ke Mapolres Metro Jakarta Barat guna menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
"Para pelaku berikut senjata tajam kami serahkan ke reskrim guna dilakukan proses penyidikan lebih lanjut," ujar Rahmad. (cr1/jpnn)
Polisi mengamankam lima pemuda yang hendak tawuran di kawasan perumahan Puri Mansion, Cengkareng, Jakarta Barat, Minggu (23/1) pagi.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Dean Pahrevi
- Pencuri Motor Mahasiswa di Ogan Ilir Diringkus Polisi
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Polsek Indralaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Ogan Ilir