Membangun Kemitraan, Membuka Investasi
Rabu, 07 Juli 2010 – 15:41 WIB

Membangun Kemitraan, Membuka Investasi
TERNATE - Gubernur Thaib Armaiyn dipastikan akan mendampingi Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Fadel Muhammad untuk melakukan lawatan ke Taiwan. Kepastian Gubernur Thaib ke Taiwan diungkapkan oleh Kepala Biro Humas dan Protokoler Setdaprov Malut, Abubakar Abdullah kepada Koran ini melalui telepon seluler Selasa (6/7) kemarin. Gagasan Minapolitan merupakan program kementrian, kebetulan dari aspek geografis daerah ini sangat mendukung. Karena itu, untuk mewujudkan konsep tersebut harus digunakan jaringan yang dimiliki oleh kementrian untuk mempermudah aliran investasi guna merealisasikan konsep tersebut,jelasnya.
Menurut Abubakar, keberangkatan gubernur ke Taiwan dalam rangka mendampingi Menteri Kelautan dan Perikanan Fadel Muhammad adalah untuk membuka jalur investasi bagi Kabupaten Pulau Morotai. Keberangkatan gubernur ke Taiwan berkaitan dengan program mendorong perwujudan provinsi Maluku Utara sebagai kawasan minapolitan terutama di Morotai,ungkapnya.
Fadel sebagai putra daerah dengan berlatar belakang pengusaha, diharapkan bisa membuka peluang investasi dari para pengusaha Taiwan untuk berinvestasi di Maluku Utara khususnya Morotai. "Jadi bersama pak menteri, gubernur akan melakukan lobi investasi untuk Maluku Utara, katanya.Thaib menambahkan, Menjadikan Maluku Utara sebagai kawasan minapolitan merupakan program Kementrian Perikanan dan Kelautan. Karena itu, guna mewujudkan program tersebut dibutuhkan investasi. realisasi investasi itu nantinya menurut Abubakar akan dimulai dari membangun kemitraan dengan jaringan-jaringan dari kementrian yang berpotensi membangun otonomi daerah dan laju perekonomian.
Baca Juga:
TERNATE - Gubernur Thaib Armaiyn dipastikan akan mendampingi Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Fadel Muhammad untuk melakukan lawatan ke Taiwan.
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang