Membangun Pendidikan Karakter Melalui Keteladanan Guru
Hari Guru Nasional 2017
jpnn.com, JAKARTA - Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2017 jatuh Sabtu besok (25/11). Di tengah program penguatan pendidikan karakter (PPK), guru dituntut menjadi teladan bagi murid. Diantaranya tidak berlebihan dalam mendisiplinkan siswa.
Plt Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbud Hamid Muhammad mengatakan tema HGN 2017 adalah membangun pendidikan karakter melalui keteladanan guru.
’’Tema ini relevan dengan perkembangan dunia pendidikan, khususnya soal guru akhir-akhir ini,’’ katanya di Jakarta kemarin (23/11).
Hamid mengatakan kasus guru menghukum siswa berlebihan baru-baru ini harus jadi pelajaran. Kasus seperti itu jangan sampai terulang kembali.
Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Kemendikbud itu juga mengatakan kasus kekerasan guru maupun siswa baru-baru ini, jangan digeneralisir bahwa perilaku guru se-Indonesia negatif.
Pejabat asal pulau Madura, Jawa Timur itu menjelaskan dalam pembelajaran guru berhak bahkan wajib mendisiplinkan siswa.
Dia mengakui bahwa di setiap sekolah atau kelas, ada anak yang bandel, nakal, atau sejenisnya. Nah untuk mendisiplinkan anak-anak yang bandel itu, Hamid berpesan supaya guru jangan main pukul atau kekerasan fisik lainnya.
’’Ada 1001 cara untuk mendisiplinkan siswa tanpa harus menggunakan kekerasan fisik,’’ jelasnya.
Hamid Muhammad mengatakan tema Hari Guru Nasional (HGN) 2017 adalah membangun pendidikan karakter melalui keteladanan guru.
- 6 Penasaran soal Gaji Guru Honorer Naik Rp2 Juta, PNS & PPPK 100% Gapok
- Doktor TK
- Menkeu Bilang Tugas Guru Sangat Berat, Mendikdasmen Bicara Sertifikasi PNS, PPPK, Honorer
- Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
- Pemprov Jateng Telah Mengangkat 8.909 Guru Tidak Tetap jadi PPPK
- Supriyani Divonis Bebas, PGRI: Kado Hari Guru Nasional