Membantu Pemerintahan Jokowi, PDI Perjuangan Menyiapkan Asisten Tenaga Kesehatan Covid-19

Membantu Pemerintahan Jokowi, PDI Perjuangan Menyiapkan Asisten Tenaga Kesehatan Covid-19
Ketua DPP Bidang Kesehatan, Perempuan dan Anak PDI Perjuangan Sri Rahayu. Foto: DPP PDIP

jpnn.com, JAKARTA - PDI Perjuangan akan menggelar pelatihan asisten tenaga kesehatan di Gedung Sekolah Partai, Jalan Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Senin (2/8) secara daring untuk membantu Pemerintahan Presiden Jokowi dalam menangani pandemi Covid-19.  

Partai yang dipimpin Ketua Umum Megawati Soekarnoputri itu berpandangan bahwa kebutuhan membantu tenaga kesehatan sudah sangat mendesak. 

Ketua DPP Bidang Kesehatan, Perempuan, dan Anak PDI Perjuangan Sri Rahayu mengatakan situasi pandemi Covid-19 saat ini menyadarkan bahwa Indonesia membutuhkan lebih banyak asisten tenaga kesehatan.

Selain itu, ujar Sri Rahayu, data menunjukkan bahwa rasio tenaga kesehatan dibanding jumlah penduduk Indonesia adalah nomor dua terendah se-Asia Tenggara.

“Saat ini, untuk yang paling mudah kami lihat adalah bagaimana Indonesia butuh petugas sebagai asisten tenaga kesehatan untuk membantu penyuluhan, vaksinasi, dan swab test. Ini penting supaya testing, tracing, dan treatment, bisa berjalan baik,” kata Sri Rahayu dalam keterangan yang diterima, Kamis (29/7).

Oleh karena itu, PDI Perjuangan berinisiatif melaksanakan pelatihan para asisten tenaga kesehatan. Pesertanya minimal lulusan SMK Kesehatan. 

“Bagi kami, kesehatan ini sangat penting dan tidak ada kata terlambat di dalam penanganan pandemi Covid 19,” kata Sri Rahayu. 

Ketua DPP Bidang Sosial dan Penanggulangan Bencana PDI Perjuangan Ribka Tjiptaning menjelaskan selama ini eks kantor pusat PDIP yang kini menjadi Sekolah Partai itu, memang sudah memiliki fungsi sosial. 

Partai yang dipimpin Ketua Umum Megawati Soekarnoputri itu berpandangan bahwa kebutuhan membantu tenaga kesehatan sudah sangat mendesak. Oleh karena itu, PDI Perjuangan akan menggelar pelatihan asisten tenaga kesehatan. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News