Membentuk Keluarga Atlet ala Sudirman
Anak Perempuan Ikuti Jejak Ibu, Anak Lelaki Meniru Ayah
Minggu, 02 Juni 2013 – 22:46 WIB

Sudirman (kanan) bersama anak dan istrinya, di Jakarta, pekan lalu. Foto; Ali Mahrus/Jawa Pos
Sudirman besar di lapangan sepak bola. Dia punya istri yang mantan pemain bola voli. Pasangan itu dikaruniai tiga buah hati yang semua berkecimpung di dunia olahraga. Bagaimana bisa?
MUHAMMAD AMJAD, Jakarta
BUAH jatuh tidak jauh dari pohon. Pepatah itu, tampaknya, pas untuk menggambarkan keluarga Sudirman. Mantan bintang tim nasional sepak bola Indonesia tersebut mempunyai keluarga yang istimewa. Betapa tidak, istri dan tiga anaknya berkecimpung dalam dunia olahraga.
Tri Wahyuni, istri Sudirman, adalah penggawa timnas voli pada era 1990-an. Putri pertama mereka adalah Nandita Ayu Salsabila yang kini menjadi bagian dari timnas voli junior. Tasya Aprilia Putri, anak kedua Sudirman, juga menekuni voli. Sementara itu, Risky M. Sudirman, putra bungsu Sudirman, mengikuti jejak sang ayah menjadi pemain bola. Risky bergabung di Sekolah Sepak Bola (SSB) Villa 2000.
Sudirman besar di lapangan sepak bola. Dia punya istri yang mantan pemain bola voli. Pasangan itu dikaruniai tiga buah hati yang semua berkecimpung
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu