Membentuk Keluarga Atlet ala Sudirman
Anak Perempuan Ikuti Jejak Ibu, Anak Lelaki Meniru Ayah
Minggu, 02 Juni 2013 – 22:46 WIB
Karena itu, Sudirman dan istri berusaha keras mengarahkan buah hatinya untuk mencintai olahraga. Tidak hanya mengajak ke lapangan saat berlatih, tapi juga membujuk sang anak untuk mau berlatih. ''Ada saja caranya, mulai memaksa sampai dibujuk untuk mau berlatih. Biasanya kami belikan makanan kesukaan mereka, tapi setelah itu harus latihan,'' ucapnya lantas tertawa.
Perjuangan Sudirman membuahkan hasil. Ayu yang kini berusia 16 tahun berhasil masuk timnas junior. Dia menjadi pemain profesional di klub Popsivo Polwan yang tahun ini menjadi jawara Proliga.
''Sekarang mereka menikmati hasilnya. Memang berat, tapi ujungnya kan enak juga. Kami tidak perlu memberi uang jajan. Malah sekarang mereka bisa memberi orang tuanya,'' tutur Sudirman.
Ayu mengakui, orang tuanya telah memberikan jalan yang tepat. Meski harus lelah berlatih dan kehilangan waktu bermain, dirinya tidak pernah menyesal menjadi atlet profesional. Dia bersyukur punya orang tua yang mantan atlet. Selain bakat yang menurun kepada dirinya, Ayu semakin terbantu dengan atmosfer latihan yang dibawa orang tuanya.
Sudirman besar di lapangan sepak bola. Dia punya istri yang mantan pemain bola voli. Pasangan itu dikaruniai tiga buah hati yang semua berkecimpung
BERITA TERKAIT
- Rumah Musik Harry Roesli, Tempat Berkesenian Penuh Kenangan yang Akan Berpindah Tangan
- Batik Rifaiyah Batang, Karya Seni Luhur yang Kini Terancam Punah
- 28 November, Masyarakat Timor Leste Rayakan Kemerdekaan dari Penjajahan Portugis
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara