Memotret Kehidupan Ilmuwan dan Peneliti di Luar Laboratorium
Dan Hunter. Foto: ABC, Corey Hague.
Kandidat PhD Dan Hunter dikenal dengan sebutan 'Dingo man' oleh rekan-rekannya,. Mungkin karena karyanya yang meneliti sejumlah hewan-hewan asli di seluruh benua Australia.
Dalam fotonya untuk Wild Researchers, ia ditampilkan dalam hutan yang gelap sambil menyiapkan perlengkapan kamera. Ini adalah salah satu pekerjaannya untuk mempelajari lebih lanjut mengenai predator dan bagaimana berinteraksi dengan mamalia lainnya.
Ia mengatakan sangat senang dengan foto-foto yang menangkap realitas di hutan dan semak belantara.
"Orang-orang kadang menghabiskan waktu berbulan-bulan di lapangan dan tidak ada yang tahu tentang hal itu, jadi pameran ini bagus menceritakan cerita-cerita," kata Hunter yang berharap warga dapat menyadari pentingnya pekerjaan sebagai ilmuwan.
Rachael Quill. Foto: ABC, Corey Hague.
Sementara bagi peneliti Rachael Quill, ia pernah menggunakan matematika untuk mengetahui model kebakaran semak ekstrim.
Ia juga mencoba mengamati bagaimana kebakaran bereaksi terhadap angin dan pegunungan.
Lewat pameran ini, ia mencoba menjelaskan bagaimana penelitian dan pekerjaannya memiliki kaitan dengan kehidupan orang-orang lainnya.
"Ini cukup bagus untuk benar-benar mengerti mengapa kita melakukan sebuah pekerjaan dan mengapa pekerjaan kita menjadi penting bagi masyarakat."
"Tak hanya itu, pameran ini memberikan pesan bagaimana pekerjaan kita mungkin akan memberikan dampak suatu saat nanti," katanya.
Pameran foto The Wild Researchers akan berlangsung sampai 13 Desember mendatang di Australian Museum, Sydney.
Sebuah kolaborasi unik dibuat oleh University of New South Wales dengan Tamara Dean, salah satu fotografer ternama dunia lewat pameran foto, yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata