Memperingati Hari Pahlawan, Polres Siak Gelar Kopdar Bonsai dan Bazar Murah

Memperingati Hari Pahlawan, Polres Siak Gelar Kopdar Bonsai dan Bazar Murah
Kapolres Siak AKBP Asep mengamati bonsai salah satu peserta. Foto:Humas Polres Siak

Kegiatan itu bertujuan untuk memperkenalkan dan melestarikan seni bonsai, sekaligus mempererat silaturahmi antarpencinta tanaman hias.

Asep berharap acara itu memberikan dampak positif bagi masyarakat, baik dalam menumbuhkan kesadaran akan pentingnya nilai-nilai kepahlawanan, maupun dalam mendorong ekonomi lokal melalui dukungan terhadap UMKM.

Dengan semangat Hari Pahlawan, Polres Siak berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban, termasuk menerapkan program Cooling System dalam pelaksanaan pemilihan kepala daerah yang akan datang.

“Dengan bersama-sama, kita bisa menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman, sehingga setiap warga negara dapat berpartisipasi dengan baik dalam demokrasi,” tutur Asep. (mcr36/jpnn)


Memperingati Hari Pahlawan, Polres Siak menggelar acara Kopdar Bonsai dan Bazar Murah yang diikuti para pencinta bonsai dari berbagai daerah serta pelaku UMKM


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News