Menag Bantah Suap Rp25 Miliar
Rabu, 21 Juli 2010 – 15:55 WIB
JAKARTA- Menteri Agama, Suryadharma Ali membantah adanya suap sebesar Rp25 miliar dalam pembahasan biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) 2010. Suryadharma Ali menyebut bahwa kabar tersebut hanya rumor yang tak bisa dibuktikan.
"Itukan hanya rumor saja. Kalau ada informasi begitu, tanyakan kepada pimpinan. Hasil pertemuan itu seperti apa, sebab saya tak mengerti maksudnya," kata Suryadharma Ali saat rapat kerja dengan Komisi VII DPR RI dalam pembasahan lanjutan BPIH di DPR, Jakarta, Rabu (21/7).
Pembahasan BPIH berlangsung sangat alot. Akibatnya, selain adanya kabar suap sebesar Rp25 miliar, beredar juga kabar bahwa ada pertemuan diam-diam antara DPR dan Kemenag di sebuah hotel di Jakarta.
Namun, ketika kabar tersebut dikonfirmasi, Menteri Agama Suryadharma Ali enggan memberikan komentar. "Saya gak mau komentar soal itu. Kita fokus saja membahas pengehsan BPIH ini," kilahnya.(fuz/awa/jpnn)
JAKARTA- Menteri Agama, Suryadharma Ali membantah adanya suap sebesar Rp25 miliar dalam pembahasan biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) 2010.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- 410 Personel Brimob Terima Satya Lencana Dharma Nugraha, Penghargaan Apakah Itu?
- Ada Kontroversi di Kasus Polisi Tembak Siswa SMK, Komnas HAM Angkat Bicara
- IMDE Gelar Kuliah Umum Bertema Tips dan Trik Wawancara Tokoh
- KPK Lanjutkan Penyidikan Kepada Karna Suswandi
- Kementerian LH Tutup Pembuangan Sampah Ilegal di Bekasi
- LBH Semarang Sebut Penembakan Sewenang-wenang oleh Polisi Tidak Bisa Dibenarkan apa pun Alasannya