Menag Janji Naikkan Kouta Calhaj Papua
Senin, 16 Mei 2011 – 16:14 WIB

Menag Janji Naikkan Kouta Calhaj Papua
Sebab,jika kouta penambahan 27 ribu orang jamaah Calhaj bisa diberikan Pemerintah Arab Saudi, menurut Suryadharma Ali, maka apa yang menjadi keinginan Pemerintah Provinsi Papua agar kouta Calhaj tahun ini bisa dinaikkan hingga 200 persen akan terwujud.
Sementara itu, Wakil Gubernur Papua Alex Hesegem, SE mengungkapkan, memang sudah seharusnya kouta Calhaj Papua harus dinaikkan, mengingat setiap tahun antusiasme umat Muslim untuk menunaikan Ibadah Haji sangat tinggi. "Sampai sekarang ini tingkat antrean atau daftar tunggu bagi Calhaj di Papua masih sangat tinggi sehingga untuk mengatasi antrean Calhaj ini maka kouta jumlah Calhaj di Papua harus dinaikkan atau ditambah," ujarnya.
Terkait dengan penambahan kouta Calhaj ini imbuh Wagub, pada 2010 lalu, apa yang menjadi permintaanya agar kouta Calhaj Papua ditambah pemerintah pusat dari 30 persen menjadi 100 persen telah terpenuhi. Sehingga kouta Calhaj yang sebelumnya hanya 500 orang bertambah menjadi 1000-an jemaah. (mud/nat)
JAYAPURA - Menteri Agama (Menag) RI Suryadharma Ali berjanji akan mengupayakan penambahan kouta jumlah calon jamaah haji (Calhaj) Provinsi Papua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi
- Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung, Pemprov Jabar Bakal Ajukan Banding
- 30 WN Vietnam Ditangkap, 2 Kapal Ikan Ilegal Diamankan di Perairan Indonesia
- Ada Temuan Ulat di Menu MBG, Wali Kota Semarang Bentuk Tim Khusus
- SMB II Palembang Raih Penghargaan Bandara Terbaik di ASQ Awards 2024
- Detik-Detik Penumpang KA Ciremai Terperosok di Rel Stasiun Semarang Poncol