Menag: Papua Barat Cermin Kerukunan Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi mengatakan, Papua Barat adalah cermin kerukunan Indonesia.
Itu sebabnya, Papua Barat layak disematkan sebagai miniatur Indonesia atas keragaman dan kerukunan yang senantiasa terpelihara.
"Bila ingin belajar kerukunan umat beragama, datanglah ke Papua Barat," kata Menag saat tatap muka dengan tokoh adat dan tokoh lintas agama Papua Barat di Kota Sorong, Jumat (4/9).
Dia mengaku senang berada di tempat yang menjadi teladan kerukunan umat beragama di Indonesia. "Saya bangga berada di Papua Barat," ucapnya.
Menurut Fachrul, Presiden Joko Widodo menaruh perhatian besar terhadap Papua dan Papua Barat.
Kemenag harus mengimbangi perhatian besar presiden dengan meluncurkan program Kita Cita Papua. Program ini sudah digulirkan awal September ini.
Menag menambahkan, untuk mendorong percepatan pembangunan di bidang pendidikan keagamaan dan rumah ibadah, Kemenag mengucurkan bantuan tahap pertama senilai Rp65 miliar untuk Papua dan Papua Barat.
"Tahun ini kami kirim 257 mahasiswa Kristen yang berasal dari anak-anak Papua asli untuk kuliah di enam perguruan tinggi agama Kristen di Indonesia. Setiap tahun akan kami kirim anak-anak Papua untuk kuliah di sana," beber Menag.
Menag Fachrul Razi menilai provinsi Papua Barat sebagai cermin dari kerukunan Indonesia.
- Bahas Nasib PPG Guru Agama, Menag & Mendikdasmen Berkolaborasi
- Siap Lakukan Pembersihan di Kemenag, Nasaruddin Umar Berpesan Begini kepada Jajarannya
- Gandeng KPK, Menag Ingin Penyelenggaraan Ibadah Haji Transparan dan Bersih
- Kemendagri Dukung Vitalis Yumte Perihal Proyek Perubahan ‘Kitong Pantau Otsus’
- PAFI Membantu Masyarakat Manokwari Mendapatkan Akses Obat-Obatan
- Cheroline Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Papua Barat Lewat Komisi XII DPR