Menag Yaqut Kukuhkan Pengurus Badan Kesejahteraan Masjid Pusat

Sementara Majelis Pertimbangan BKM Pusat KH Anwar Iskandar menuturkan pentingnya persaudaraan sesama umat beragama dan negara, serta pentingnya memanusiakan manusia.
KH Anwar juga mengajak semua elemen masyarakat untuk saling mengingatkan dalam hal yang baik demi persatuan dan kesatuan bangsa.
"Bagaimana masjid ini menjadi tempat memahamkan jamaah tentang kesadaran berbangsa dan bernegara," ucap KH Anwar sekaligus Wakil Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) tersebut.
Acara ini bernama relaunching BKM dan Pengukuhan Pengurus BKM Pusat Periode 2022-2025. Dengan tema 'Dari Masjid Kita Makmurkan Indonesia'.
Dihadiri Pembina hingga anggota bidang, Kepala Kanwil Kementerian Agama dari 34 provinsi, Kepala Bidang Uraisnya, Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Nur Ahmad Baznas, Kadisbintalad Brigjen TNI Nur Salam, dan sejumlah tokoh lainnya. (cuy/jpnn)
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengukuhkan pengurus Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Pusat.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Resmi, Pemerintah Tetapkan Idulfitri 1 Syawal 1446 Hijriah Jatuh pada 31 Maret
- Menteri Agama Apresiasi Peran BPKH dalam Pengelolaan Dana Haji
- Menteri Agama: Masjid PIK Miniatur Indonesia
- Hadiri Kegiatan Unika Atma Jaya, Menag Bicara soal Tantangan Keberagaman di Indonesia
- Menteri Agama Minta BP4 Atasi Krisis Perceraian Usia Muda
- Menteri Agama: Pengumuman Libur Ramadan Disampaikan Senin