Menakar-nakar Kandidat Menteri Keuangan

Darmin Tegas, Armida Luwes terhadap DPR

Menakar-nakar Kandidat Menteri Keuangan
Menakar-nakar Kandidat Menteri Keuangan
Sebelum menjadi menteri, Armida tidak begitu dikenal publik. Jika dibandingkan dengan kandidat lain, profil Armida memang punya kesamaan dengan Sri Mulyani. Sebelum menjabat Menkeu untu menggantikan Jusuf Anwar pada Desember 2005, Sri Mulyani juga menjabat menteri PPN/kepala Bappenas, jabatan yang saat ini disandang Armida.

:POLLING Sri Mulyani dan Armida pernah sama-sama berkarir sebagai konsultan Bank Dunia. Sri Mulyani pernah menjadi konsultan lembaga donor AS atau USAID dan Armida menjadi konsultan lembaga donor Australia atau AusAID. Bahkan, beberapa informasi menyebut, Armida merupakan sosok yang direkomendasikan oleh Bank Dunia untuk menggantikan Sri Mulyani.

Dua perempuan itu juga sama-sama meraih gelar doktor di AS. Sri Mulyani meraih gelar di University of Illinois, Armida mendapatkannya dari University of Washington. Bahkan, dari sisi akademis, Armida lebih mentereng karena sudah menyandang gelar profesor dan menjadi guru besar di Universitas Padjadjaran, Bandung.

Memang, dari segi ketegasan, Armida dinilai kurang. Armida sangat kalem, murah senyum, bertutur bahasa lembut, dan sangat keibuan. Bahkan, setiap tampil di depan publik, Armida selalu mengenakan rok panjang.

PENGGANTI Sri Mulyani Indrawati sebagai menteri sudah ditentukan Jumat, 14 Mei lalu. Publik tinggal menunggu pengumuman. Siapa dia? "Profesional,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News