Menaker Ida Berharap SIAPkerja Jadi Contoh bagi Anjungan Lain

jpnn.com, BEKASI - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) meresmikan Anjungan SIAPkerja di Bounded Center, Kawasan Industri MM2100 Cibitung, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu (12/1).
Layanan ini berupa one stop services yang terintegrasi dengan bidang ketenagakerjaan.
Kemnaker bertujuan mendekatkan akses layanan ketenagakerjaan di kawasan industri. Anjungan ini merupakan labour center pertama.
Fasilitas tersebut didesain untuk mendekatkan pelayanan ketenagakerjaan kepada stakeholder kawasan industri maupun ekonomi khusus.
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, Anjungan SIAPkerja Kawasan Industri MM2100 ini diharapkan menjadi percontohan yang akan menjadi model bagi seluruh anjungan di berbagai kawasan industri.
Menaker Ida menyebutkan, pihaknya berencana membangun Anjungan SIAPkerja di beberapa kawasan industri di Indonesia.
"Pada 2022, selain di MM2100, Kemnaker akan melaksanakan pilot project Anjungan SIAPkerja di sembilan kawasan industri. Di antaranya, Morowali, Batang, Bintan, Toba, dan Seimangke," ujar Menaker Ida.
Dirjen Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja Suhartono mengatakan, peluncuran ini merupakan tindak lanjut dari nota kesepahaman antara Menaker dan Ketua Himpunan Kawasan Industri Indonesia (HKII) tentang layanan bidang ketenagakerjaan di kawasan industri.
Kemnaker mendekatkan layanan ketenagakerjaan di kawasan industri dengan meresmikan Anjungan SIAPkerja
- Menhut: MoU dengan Kemnaker untuk Perluas Lapangan Kerja-Pemberdayaan Petani Hutan
- Grab Indonesia Klarifikasi soal Pemberian BHR Rp 50 Ribu ke Mitra Pengemudi
- Kemnaker Evaluasi Aplikator Transportasi Daring Soal Laporan Pemberian BHR Rp 50 Ribu
- Kemnaker dan Kemendikdasmen Teken MoU Sinkronisasi Pendidikan dan Ketenagakerjaan
- Kemnaker Terus Mempercepat Klaim JHT dan JKP bagi Eks Pekerja Sritex Group
- Lantik Pejabat Tinggi Madya, Menaker Yassierli Berpesan Begini