Menaker Ida Fauziyah Apresiasi Gerakan 1.000 Pengusaha Mengajar yang Diinisiasi Apindo

Menaker Ida Fauziyah Apresiasi Gerakan 1.000 Pengusaha Mengajar yang Diinisiasi Apindo
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah (lima dari kanan) saat hadir pada acara Kick Off Pengusaha Mengajar Tahun 2024 di SMK Mitra Industri MM2100 Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (31/1). Foto: Dokumentasi Humas Kemnaker

"Faktor-faktor itu semua pada akhirnya bermuara pada ketidaksesuaian antara lulusan pendidikan atau pelatihan dengan ekspektasi dari para pelaku usaha atau tidak link and match, sementara dampak dari ketidaksesuaian tersebut adalah terjadinya pengangguran," tegasnya.

Oleh karena itu, Menaker Ida berharap melalui gerakan 1.000 pengusaha mengajar ini dapat semakin mengakselerasi dan mengefektifkan link and match.

Para pengusaha disebutnya memiliki pengalaman dan kompetensi yang bisa dibagikan.

Menaker Ida menambahkan gerakan pengusaha mengajar ini adalah salah satu cara memperkecil mis match karena pengusaha yang tahu kebutuhannya.

"Dia memberikan insight kepada gurunya, fasilitatornya, dan mungkin siswanya secara langsung, sehingga benar-benar terjadi link and match," pungkasnya. (mrk/jpnn)

Gerakan 1.000 Pengusaha Mengajar yang diinisiasi Apindo mendapat apresiasi dari Menaker Ida Fauziyah


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News